blog-indonesia.com

Senin, 26 November 2012

mengupas lebih dalam trailer gta V

http://cdn.pocket-lint.com/images/JhSK/gta-v-details-revealed-rockstar-0.jpg?20121109-164014 
Bagaimana kesan kalian setelah Rockstar meluncurkan trailer kedua dari game Grand Theft Auto V yang sedang dinanti-nanti para fans setia Grand Theft Auto series. Dengan iringan suara merdu dari Stevie Wonder dengan lagunya berjudul Skeletons kita akan mulai mengulas lebih jauh soal trailer terbaru dari Grand Theft Auto V kali ini.





More Explosions!

Kita akan melihat elemen khas dari game Grand Theft Auto series yakni ledakan dimana –mana. Dan nampaknya Rockstar sudah mempersiapkan banyak ledakan yang akan bisa kamu nikmati dalam game terbaru mereka. Mulai dari aksi Trevor yang meledakan rumah dengan molotov, Lompat dari kereta api yang tengah bertabrakan hingga menembaki helikopter LSPD (Los Santos Police Departement) yang tengah melakukan pencarian. Hingga efek ledakan ketika meledakan lemari besi ketika para karakter ini sedang melakukan perampokan.

Diperkirakan Rockstar masih menggunakan engine sama yang dipergunakan game Grand Theft Auto IV, Euphoria Engine.

More Cars, More Excitement!
Terlihat dalam awal maupun pertengahan trailer terdapat mobil Audi Hitam yang dimiliki Michael dan salah satunya yang tengah dikendarai Franklin. Apakah Rockstar berencana menyertakan mobil berlisensi dalam game Grand Theft Auto V ? Kita hanya bisa berspekulasi saja, namun di tengah trailer juga terlihat mobil Sentinel yang tengah sibuk menyelamatkan anak Michael, Jimmya  yang sedang melakukan aksi perdananya ditengah keramaian jalan tol.
Sebuah mobil Bandito yang menjadi mobil unik di game Grand Theft Auto San Andreas juga bisa kalian lihat dimana Trevor sedang mengendarainya dengan tergesa-gesa. Serta aksi gila Trevor yang loncar dari pesawat sambil mengendarai mobil jeep Mesa Grande yang biasa kalian lihat di kompleks militer dalam game Grand Theft Auto San Andreas.


Motorcycles
Kalau kita sudah membahas aksi Trevor di kereta, menembaki helikopter menggunakan pesawat Hydra dan aksi kebut-kebutan di jalan. Bagaimana dengan aksi menggunakan sepeda motor?  Tenang Rockstar sudah mempersiapkan hal tersebut dengan memperlihatkan aksi Franklin yang tengah mengenarai motor Sanchez di trek of-road, mungkin dirinya tengah mengikuti komeptisi balapan. Aksi kebutan-kebutan juga terlihat saat seorang pengendara menggunakan motor sport berusaha kabur dari ledakan mobil dibelakangnnya.


Its Bigger than Ever
Pada awal trailer kita akan disuguhi pemandangan panorama dari Observatory Los Santos yang terletak di Verdant Bluffs, ini membuktikan bahwa Grand Theft Auto V menjanjikan area yang benar-benar luas dari game Grand Theft Auto V sebelumnya. Terliaht pula jembatan Gant Bridges di San Fierro dari kota Los Santos yang sibuk, belum lagi kamu bisa mengendarai pesawat sambil menembaki para polisi atau sekadar berjalan-jalan berkeliling menggunakan kendaraan yang tidak biasa.

Characters



The Mastermind, Michael
Michael yang memiliki kehidupan mewah walaupun tidak terlalu menikmati kehidupan yang dimilikinya, baik istri dengan anak perempuannya selalu berseteru. Bahkan hubungannya dengan anak lelakinya pun tidak terlalu akrab. Kehidupan sebagai bekas penjahat membuat keluarga maupun dirinya menjadikan tidak dapat hidup dengan nyaman. Seperti perkataannya “You know, I’ve been in this game a lot of years. And I got out alive. If you want my advice. Give this sh*t up”, menyatakan bahwa kehidupannya tidaklah seindah dan semudah seperti kelihatannya.


The Brute, Trevor
Berbeda dengan Michael yang sudah mapan, Trevor masih perlu  berjuang memperoleh uang dan memperoleh kehidupan yang layak. Nampak dirinya tengah mendirikan perusahaan Trevor Philips Enterprise yang tidak mengijinkan adanya senjata api bila tidak meminta ijin dari dirinya.
Sikapnya yang brutal dan menghalalkan segala cara membuatnya menjadikannya dirinya sebagai tukang pukul yang sedikit temperamental. Terlihat pula kebrutalannya ketika menghajar musuhnya yang membuat orang disekitarnya menjadi merasa takut dengan dirinya.


Another Challanger, Franklin
Franklin yang berperan sebagai repo man atau spesialis curanmor memulai awal karirnya ketika bertemu dengan Michael di suatu jalan menanyakan alamat rumah untuk dicuri mobilnya. Pengaruh umurnya yang lebih muda menjadikan dirinya sebagai anggota kelompok termuda diantara ketiganya dan berusaha mendapatkan ilmu dari sang mentor, Michael. Dan melihat pekerjaan baru ini sebagai batu loncatan sekaligus peningkatan dari sekadar berprofesi sebagai repo man.
Terlihat dalam akhir trailer Michael memperkenalkan Trevor sebagai “his best friend” dan Franklin sebagai “the son I always wanted”, menjadikan Franklin sebagai salah satu murid atau anak yang diinginkan oleh Michael untuk mengikuti jejak karirnya.


Life in Conflicts

Baik Mihacel juga memiliki masalah keluarganya sendiri, anaknya Amanda serta istrinya Tracy tidak pernah saling akur dan selalu ribut di rumah. Sedangkan anaknya yang terlihat kaku dan jauh dari keberadaan sosok Michael sebagai ayah. Dan debut perdana anaknya sebagai anak dari seorang penjahat kelas kakap tidak berjalan mulus, dan berjalan sesuai rencana.
conflicts 640x360 Mengupas Lebih Dalam Trailer Kedua Grand Theft Auto V

Franklin pun juga mengalami konflik dengan pacarnya, pekerjaan sebagai repo man tidak membuat pacarnya merasa senang dengan hal tersebut, walaupun memiliki banyak mobil mewah yang tidak jelas asal usulnya. perilaku Franklin dikatakan tidak berubah sedikitpun.


Money, money and money
Perampokan akan menjadi menu utama sekaligus operasi dari ketiga karakter tersebut. Michael berpikir untuk beraksi memecahkan kaca etalase toko perhiasan mungkin bisa lebih menguntungkan, daripada merampok sebuah bank yang beresiko mengundang lebih banyak perhatian. Apalagi jika mereka menggunakan kedok sebagai pembasmi hama serangga dan mengenakan masker untuk menutupi wajah mereka.
Mungkin kita bisa melihat ketiga karakter ini saling membantu satu sama lain dalam melaksanakan misi perampokan mereka. Aksi ledakan yang fantastis juga diperlihatkan dalam perampokan kali ini yang melibatkan lemari besi sebagai korbannya


Miscelaneous
Sejumlah hal menarik juga tidak luput dari perhatian kami saat Michael berusaha lari dari pengejaran dan anjingnya yang lucu juga melakukan hal yang sama. Mungkinkah keberadaan anjing tersebut akan berperan penting dalam game ini atau sekadar menjadi AI sebagai teman pendukung dalam aksi Franklin bersama timnya?

last 640x360 Mengupas Lebih Dalam Trailer Kedua Grand Theft Auto V



Berakhir sudah ulasan kita pada hari ini mengulas beberapa hal penting yang mungkin terlewat soal trailer kedua game Grand Theft Auto V. Bila tepat sesuai dengan rencana maka kalian bisa mulai menjelajahi kota Los Santos pada musim semi tahun 2013 mendatang. Sesi pre-order game ini sudah dimulai dari sekarang, tersedia untuk konsol PlayStation 3 dan Xbox 360.